Robotic and Embedded System

Jaringan Komputer

Keamanan Siber

Akreditasi Baik Sekali

Berdasarkan Keputusan LAM INFOKOM No. 068/SK/LAM-INFOKOM/Ak/S/IV/2025

Program Studi Sistem Komputer memiliki fokus pada bidang Robotic and Embedded System, Jaringan Komputer, dan Keamanan Siber.

Visi

Menjadi program Studi yang bertaraf international serta unggul pada bidang Ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni dengan menekankan pada kompetensi bidang Embedded System , Networking dan kemampuan dalam Technopreneurship.

Misi

Melaksanakan Tri Darma Perguruan Tinggi secara profesional dan berkualitas.

Membangun kurikulum yang relevan untuk menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi teknis dalam bidang informatika dan komputer serta kemampuan beradaptasi dalam konteks global.

Membangun kemitraan dan kerjasama strategis dengan institusi pendidikan, industri, serta komunitas akademik internasional, guna mendorong pertukaran pengetahuan, penelitian bersama, serta program pertukaran mahasiswa dan dosen.

Berperan secara aktif dalam pengembangan di bidang ilmu pengetahuan, teknologi dan seni.

Profesi Lulusan

Network Engineer

Network Engineer bertanggung jawab dalam mengimplementasikan dan memelihara kinerja dengan membangun konfigurasi dan koneksi infrastruktur jaringan, serta mengatasi masalah infrastruktur jaringan yang memenuhi tujuan bisnis atau perusahaan.

Software Developer

Software Developer bertanggung jawab menerjemahkan spesifikasi, desain teknis dan flowchart, membangun, memelihara dan memodifikasi kode untuk aplikasi perangkat lunak, membangun spesifikasi teknis dari model fungsional bisnis, serta menguji dan menuliskan dokumentasi teknis dari berbagai aplikasi berbasis web, desktop, maupun mobile.

Cyber Security Engineer

Cyber Security Engineer bertanggung dalam memastikan perlindungan terhadap perangkat lunak, perangkat keras, dan komponen terkait dari serangan cyber. Lingkup pekerjaan mencakup pengembangan sistem keamanan, analisis sistem saat ini terhadap kerentanan, dan penanganan setiap serangan cyber dengan cara yang efisien dan efektif.

System Analyst

Profesi yang bertanggung jawab pada aktivitas pengembangan sistem berupa perencanaan, analisis, perancangan sistem, pengkoordinasian perangkat lunak dan perangkat keras untuk mengakomodasi kebutuhan dan sistem yang tepat guna untuk organisasi/perusahaan.

Application Embedded And Internet Of Things Engineer

Application Embedded and Internet of Things Engineer bertugas dalam mendesain dan membangun interface antara komputer dengan peralatan-peralatan lain dengan menggunakan embedded sistem/mikrokontroler, serta menggunakan konsep sistem internet of things baik secara hardware dan software yang digunakan dalam dunia industri dalam mempermudah pekerjaan di dunia industri.

IT Entrepreneur

Bidang profesi sebagai wirausaha berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi.

Profil Lulusan

1

Lulusan memiliki kemampuan untuk menganalisis, merancang dan memecahkan permasalahan melalui pembuatan model solusi sistem berbasis komputer meliputi bidang jaringan komputer, keamanan siber dan  embedded system.

2

Lulusan memiliki pengetahuan dalam bidang ICT (Information Communication and Technology) secara umum dan bidang sistem Komputer secara khusus baik dalam teori maupun pengetahuan dan kemampuan praktis dan mampu menuangkannya dalam bentuk tulisan ilmiah.

3

Lulusan memiliki kemampuan dalam: menganalisis, mengambil keputusan, memimpin, berkomunikasi, bekerjasama,beradaptasi, serta memiliki etika dan moral yang baik, sikap anti korupsi, berjiwa nasionalisme dengan tetap menjunjung identitas budaya lokal.

4

Lulusan memiliki pengetahuan, kemampuan bisnis dan jiwa sebagai seorang wirausaha dalam bidang ICT(Information, Communication, and Technology).

Capaian Pembelajaran Lulusan

1

Menunjukkan sikap toleransi, menjunjung nilai-nilai Pancasila dan Agama, memiliki sikap professional, bertanggung jawab dalam aktualisasi bidang ICT baik secara mandiri maupun kelompok, serta  mampu berkomunikasi dengan baik berlandaskan atas  norma dan etika yang berlaku.

2

Memiliki kemampuan menerapkan pengetahuan dasar ilmiah, pengetahuan yang baik pada bidang matematika dan konsep  probabilitas sehingga mampu memahami bidang terkait sistem komputer.

3

Memiliki pengetahuan yang berkaitan dengan konsep arsitektur sistem komputer serta  memahami dasar pengembangan perangkat lunak, kecakapan yang berhubungan dengan proses pengembangan perangkat lunak seperti analisis, perancangan, penerapan, pengujian dan pemeliharaan perangkat lunak yang berkualitas untuk masyarakat.

4

Mampu memahami, mengimplementasikan, dan mengembangkan prinsip algoritma, konsep pemrograman  yang diperlukan untuk menyelesaikan suatu permasalahan dengan sistem berbasis komputer. 

5

Mampu merancang, mengimplementasikan, serta mengevaluasi perkembangan teknologi di bidang sistem dan jaringan komputer yang mencakup sistem komunikasi dan keamanan dengan menggunakan beragam metode yang relevan baik dalam skala kecil maupun skala besar.

6

Mampu memahami konsep sistem tertanam (embedded systems), sistem otomasi untuk merancang dan mengimplementasikan perangkat keras ataupun  perangkat lunak yang terintegrasi untuk tujuan yang spesifik menggunakan metode, teknik dan alat bantu sehingga mampu memecahkan masalah melalui pembuatan model solusi berbasis komputer.

7

Memiliki kemampuan dalam menerapkan pengetahuan dan pemahaman dalam evaluasi, dokumentasi, yang dapat dituangkan dalam bentuk suatu tulisan karya ilmiah sesuai dengan bidang ilmu sistem komputer.

8

Memiliki kemampuan untuk manajemen proyek dan praktek bisnis serta memiliki wawasan global baik dalam bidang ICT ataupun bidang  entrepreneurship tanpa menghilangkan identitas budaya lokal serta mampu berdaya saing dengan baik.

Fasilitas Pendukung

Laboratorium Hardware
Laboratorium Networking
Laboratorium Business Intelligence
Laboratorium Mobile Technology
Ruang Kelas

Laboratorium Hardware

Laboratorium ini menjadi pusat kegiatan mahasiswa dan dosen untuk melaksanakan kegiatan Tri Dharma, terutama yang berkaitan dengan Embedded System, Robotika, dan Internet of Things.

Laboratorium Networking

Laboratorium ini difungsikan untuk mendukung sejumlah perkuliahan yang berkaitan dengan matakuliah jaringan komputer, komputer forensik, dan komputer hacking.

Laboratorium Business Intelligence

Laboratorium ini difungsikan untuk mendukung sejumlah perkuliahan yang berkaitan dengan matakuliah pemrograman.

Laboratorium Mobile Technology

Laboratorium Mobile Technology menjadi tempat untuk melaksanakan kegiatan perkuliahan mahasiswa, terutama matakuliah yang berkaitan dengan pemrograman, seperti: Pemrogrman Mobile (Android), Pemrograman Java, dan Pemrograman Web. 

Ruang Kuliah

Ruang kelas yang representatif sehingga membuat kegiatan perkuliahan menjadi nyaman. 

id_IDIndonesian